Kalahkan Persita, Persiraja Rebut Puncak Klasemen
Pertandingan antara Persiraja dan Persita di Banda ACeh. Foto: MO

Kalahkan Persita, Persiraja Rebut Puncak Klasemen

Oleh ,

BANDA ACEH - Persiraja Banda Aceh naik ke puncak klasemen Liga 2 Wilayah Barat setelah menang 1-0 atas Persita Tagerang di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh, Jumat malam, 19 Juli 2019. eksekusi penalti Defri Riski sekaligus menjaga rekor tak terkalahkan Persiraja di kandang.

Kini Persiraja mengemas nilai 15 dari 6 laga, unggul dua poin dari PSMS Medan dan Sriwijaya FC. Persita di urutan keempat dengan nilai 12.

Bermain dibawah guyuran hujan, tim tuan rumah langsung mengambil inisiatif pertandingan. Mengandalkan bola-bola pendek yang dikombinasikan dengan umpan silang dari kedua sisi, Persiraja mencoba menekan pertahanan Persita.

Meski menguasai jalannya awal pertandingan, justru peluang pertama diperoleh tim tamu. Egy Melgiansyah mencoba peruntungannya dari tengah lapangan. Sayangnya, tendangan mantan pemain timnas itu masih sedikit melebar diatas mistar gawang tuan rumah.

Tersentak dengan peluang Egy, skuad Laskar Rencong langsung bereaksi. Persiraja mendapat peluang pertamanya dari bola mati. Namun tendangan bebas didepan kotak pinalti Persita yang dieksekusi Mukhlis Nakata masih melebar.

Peluang emas didapat Persiraja pada menit 20. Berawal dari pergerakan Defri Riski disisi kiri, mantan pemain Persija memberi umpang lambung kedalam kotak penalti yang disambut tandukan Fery Komul.

Beruntung bagi Persita, penjaga gawang Annas Fitranto berhasil terbang dan menepis bola keluar lapangan. Begitupun dengan peluang selanjutnya dari tendangan bebas Komul atau tendangan Nurul Zikra, masih belum berhasil mengubah papan skor.

Hingga babak pertama berakhir, tidak ada satu gol pun yang bersarang digawang masing-masing tim. Skor kacamata membawa kedua kesebalasan masuk keruang ganti.

Dibabak kedua, Persiraja kembali memegang agresivitas serangan. Bahkan dalam 10 menit pertama babak kedua, sedikitnya tuan rumah mendapatkan tiga peluang emas. Tapi lemahnya penyelesaian akhir para penyerang membuat peluang Persiraja terbuang percuma.

Setelah sejumlah peluang gagal, tim Laskar Rencong akhirnya berhasil memimpin pada menit 60 lewat titik putih. Tendangan 12 pas diberikan setelah Asep Budi dianggap menjatuhkan Ferry Komul diarea terlarang.

Defri Riski yang dipercaya sebagai algojo tidak menyianyiakan peluang. Tendangannya kesisi kiri gawang berhasil mengecoh penjaga gawang Persita, Annas Fitranto. Skor 1-0 untuk keunggulan anak asuh Hendri Susilo.

Memimpin satu gol tidak membuat intensitas serangan Persiraja mengendur. Begitupun dengan Persita yang bernafsu menyamakan kedudukan. Tensi tinggi disertai permainan keras tersaji diatas lapangan. Kondisi lapangan yang basah akibat hujan membuat benturan antar pemain tidak terhindarkan.

Akibatnya, hujan kartu pun keluar dari saku pengadil pertandingan. Total lima kartu kuning dihadiahkan wasit kepada pemain kedua tim. Bahkan khusus Persita, salah satu pemainya harus terima diganjar kartu merah langsung akibat tekel kerasnya kepada kapten Persiraja, Mukhlis Nakata.

Selanjutnya, beberapa peluang yang didapat kedua tim selalu gagal membuahkan gol. Keunggulan satu gol tuan rumah akhirnya menutup laga tersebut.

Susunan Pemain :

Persiraja : 31. Fakhrurrazi (GK); 14. Ikhwani Hasanuddin, 30. Luis Irsandi, 13. Andika Kurniawan; 78. Mukhlis Nakata, 32. Ferry Komul, 7. Zamrony, 77. Defri Riski. 23. Ahsanur Rijal; 10. Nurul Zikra, 22. Andre Abubakar

Cadangan : 98. Wahyudi (GK), 25. Hidayat, 26. Riski Yusuf, 15. Fayrushi, 94. Dian Ardiansyah, 99. Mudasir 27. Fahrizal Dillah
Pelatih : Hendri Susilo

Persita Tangerang: 23. Annas Fitranto (GK), 21. Amarzukih 4. Asep Budi, 16. Muhammad Roby, 27. Zikri Akbar; 5. Aditya Gigis, 8. Egi Melgiansyah (C), 11. Muhammad Toha; 50. Waskito Chandra, 88. Qishil Gandrum, 20. Arianto

Cadangan : 28. Yogi Triana (GK), 98. Habibi, 44. Tamsil Sijaya, 30. Jecky Arisandi, 78. Yus Arfandy, 9. Diego Banowo, 29. Sirvi Arvani
Pelatih : Widodo Cahyono Putro

Leave Comment

Loading...