PERSIRAJA vs AREMA FC: Tekad Keluar Zona Degradasi

BRI Liga 1 2021/2022

PERSIRAJA vs AREMA FC: Tekad Keluar Zona Degradasi

Oleh ,

SLEMAN - Persiraja Banda Aceh akan menghadapi Arema FC pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (23/10) hari ini. Pertandingan kick off pukul 18.15 WIB, Live Indosiar dan aplikasi Vidio.

Pertandingan pada pekan ke-8 ini sangat penting bagi Persiraja, pasalnya laskar rencong saat ini berada di zona degradasi dan baru mengumpulkan empat poin. Kemenangan akan membuat Persiraja keluar dari jurang tersebut.

Pelatih Persiraja, Hendri Susilo dalam konferensi pers sebelum laga via zoom kemarin mengatakan, menghadapi Arema, Muklis Nakata dan kawan-kawan sudah berlatih kurang lebih empat hari dengan beberapa perubahan.

"Kita telah melakukan persiapan selama empat hari, dalam persiapan semua siap, semua sehat, bertekad, dan kita akan fight mencuri poin lawan Arema besok malam," kata Hendri kemarin, Jumat (22/10).

Usaha ekstra harus dilakukan Persiraja untuk mengamankan poin di laga ini, apalagi top skor sementara Paulo Henrique besar kemungkinan tidak bisa diturunkan karena mengalami cedera. "Sampai saat ini Paulo masih recovery. Kemungkinan kecil dia bisa tampil, kita akan terus konsul sama dokter sampai besok (hari ini)," tambah Hendri.

Menurut pelatih kelahiran Padang tersebut, Persiraja akan sedikit merubah taktik di lini depan. "Dalam hal pertahanan, kita tidak kawal secara man to man, kita kolektifitas. Kita sedikit akan mengubah taktik dan inovasi di depan. Saya yakin siapapun pemain yang saya turunkan dia akan memberi jawaban," kata Hendri optimis.

Menurutnya, salah satu motivasi yang dimiliki para penggawa Persiraja saat ini adalah untuk bangkit menghindari zona degradasi. Insya Allah itu, termasuk motivasi dan mentality pemain Persiraja.

Sementara itu, bek tengah Persiraja kelahiran Sleman, Zamzani menyebut dirinya akan mewaspadai semua pemain Arema FC, meski beberapa pemain Arema ada yang absen di laga ini.

"Semua pemain kita waspadai, kita siap tampil all out, semoga kita dapat poin. Di laga ini kami semua disiplin aja, jangan sampai lengah. Komunikasi, konsentrasi dan disiplin, itu akan jadi kunci di laga nanti," sambungnya.

Dalam tujuh pertandingan terakhir Persiraja di BRI Liga 1 musim ini, Laskar Rencong mengumpulkan empat poin berkat kemenangan atas PS Sleman dan imbang dengan Persita Tangerang. Persiraja berada di posisi 17 klasemen sementara. []

Leave Comment

Loading...